Kolesterol Sedang Tinggi? Jangan Makan Ini Dulu!

18
  1. Kita harus berusaha menjaga kolesterol agar selalu pada kadar yang normal.
  2. Apabila kolesterol terlanjur tinggi, turunkan dengan menghindari beberapa jenis makanan berikut ini.

noDokter - Kadar kolesterol yang tinggi sebaiknya jangan dibiarkan lama-lama. Secepat mungkin harus kembali turun hingga berada dalam kadar normal. Bagi yang pernah mengalami kolesterol tinggi juga harus punya pola makan yang disiplin. Bagaimana caranya agar kolesterol tidak naik kembali? Tentu dengan membatasi mengonsumsi sejumlah makanan. Dr. Saddam mengungkapkan apa saja pantangan makanan bagi orang dengan kolesterol tinggi.

Salah satu cara terbaik untuk mengontrol kadar kolesterol adalah dengan membatasi apa yang kita makan. Salah satu makanan yang harus kita jauhi adalah kulit hewan. Bisa hewan apa saja, baik ayam, bebek maupun hewan lainnya. Makan daging hewan boleh saja, asalkan tidak mengonsumsi bagian kulitnya. Apabila Anda memasak sendiri makanan di rumah, buanglah dahulu kulitnya sebelum memasak.

Selanjutnya tentu harus menghindari makanan yang sangat tinggi lemak jenuh serta lemak trans. Makanan-makanan ini sangat cepat menaikan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Selain itu, mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh membuat kadar trigliserida juga naik. Contoh dari makanan tinggi lemak jenuh adalah fast food. Memang makanan ini enak rasanya. Tapi demi kesehatan, jangan sampai tergoda, ya.

Hati-hati dengan Seafood

Makanan lain yang kita harus hindari untuk menjaga kadar kolesterol adalah udang. Kalaupun benar-benar ingin memakannya, harus perhatikan cara memasaknya. Masak dengan cara yang sehat. lalu jangan terlalu banyak mengonsumsinya. Makan dengan jumlah sewajarnya saja. Sebagai penyeimbang, saat makan udang cobalah perbanyak makan sayuran.

Sebenarnya bukan hanya udang yang bisa menaikan kadar kolesterol. Pada umumnya masakan dari hewan laut atau seafood bisa menaikan kadar kolesterol. Lalu apakah harus menghilangkan seafood dari daftar makanan selamanya? Agar tidak salah bila tetap ingin mengonsumsi seafood, dr. Saddam menyarankan untuk konsultasi ke dokter. Sebab bagi Anda yang sudah terlanjur memiliki kadar kolesterol tinggi, memang seharusnya berhati-hati. Mengonsumsi seafood ada risiko yang cukup besar sehingga sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu. Info selengkapnya tentang pantangan makanan untuk kolesterol tinggi, ada di video berikut ini.

-----------------------------

Saddam Ismail

Dr Saddam Ismail merupakan seorang vloger kesehatan yang rajin memberikan informasi dan edukasi tentang kesehatan dan diet. Ia mulai memberikan edukasi lewat video di channel YouTube sejak September 2018 serta melalui beberapa akun media sosial. Ia berharap informasi yang ia berikan bisa bermanfaat bagi banyak orang.

Youtube            :  Saddam Ismail 

Instagram        : @saddam_ismail 


Apakah artikel ini membantu anda?

Kami menggunakan cookie untuk memastikan bahwa kami memberikan pengalaman terbaik untuk Anda.
Jika Anda terus menggunakan situs ini, kami akan menganggap Anda menyukai website ini.