Beberapa Manfaat Daun Sirsak Buat Kesehatan

4
header-img
  • Selama ini kita lebih sering memanfaatkan buah sirsak, sementara daunnya yang memikiki banyak kegunaan, masih jarang termanfaatkan.
  • Banyak manfaat daun sirsak sebagai obat herbal, di antaranya mengobati diabetes,kanker,penyakit paru,kolesterol dan darah tinggi dan sebagainya.

noDOKTER—Banyak orang Indonesia menyukai sirsak, buah yang rasanya asam-manis dan menyegarkan itu. Biasanya, selain menikmatinya secara langsung, buah sirsak bisa diolah menjadi jus sirsak yang segar. Di beberapa daerah, sirsak mengalami pengolahan menjadi manisan, permen atau dodol. Manfaat daun sirsak bagi kesehatan juga luar biasa.

Sirsak buahnya yang banyak mengandung karbohidrat, vitamin C, vitamin B dan banyak mineral lain yang berguna bagi tubuh, daun sirsak pun banyak berguna. Daun buah sirsak mengandung segudang manfaat bagi kesehatan.

Di bawah ini beberapa manfaat daun sirsak yang telah terbukti manjur untuk mengobati bermacam penyakit.

Daun sirsak memiliki banyak manfaat, di antaranya untuk menyembuhkan sakit pinggang belakang.

- Mengobati kolesterol

Daun sirsak telah terbukti manjur mengobati kolesterol. Anda yang memiliki riwayat penyakit kolesterol tinggi, daun sirsak bisa menjadi salah satu cara mengatasinya.

Caranya, pilih 10 lembar daun sirsak yang telah sedikit dan rebus dengan tiga gelas air mineral. Rebus air hingga tersisa setengahnya saja. Anda bisa meminumnya dalam keaadaan hangat maupun dingin. Minumlah rutin setiap pagi agar dapat cepat merasakan manfaat daun sirsak.

  • Mengobati kanker

Daun sirsak terkenal ampuh menghambat sel kanker, lebih cepat ketimbang pengobatan dengan kemoterapi. Kandungan acetogenin pada sirsak dapat menyembuhkan pasien pengidap penyakit kanker.

Fungsi acetogenin adalah menghambat pertumbuhan sel kanker, sekaligus meng-hambat perkembangan sel tumor yang resisten terhadap obat kemoterapi adriamycin.

  • Mengobati Diabetes

Senyawa yang terkandung pada daun sirsak terbukti dapat menstabilkan jumlah kadar gula darah manusia dan menjadikannya normal. Hal ini karena daun sirsak kaya akan kandungan antioksidan seperti senyawa saponin, bioflavonois dan polifenol.

Antioksidan yang terkandung dalam daun sirsak juga dapat melindungi tubuh dari bahaya radikal bebas. Anda bisa mengolahnya dengan merebus daun sirsak. Ambil satu gelas kemudian tambahkan sedikit madu. Itu cukup untuk membantu tubuh untuk mencegah radikal bebas.

  • Mengobati asam urat

Daun sirsak juga dapat membantu mengobati penyakit asam urat. Sama halnya untuk mengobati sel kanker, kandungan acetogenin, annocatalin, asam gentisic, annomuricin, caclourin, dan asam linoleat dalam sirsak pun bermanfaat untuk mengobati asam urat.

  • Mengobati penyakit paru-paru

Daun sirsak juga berguna sebagai obat pencegah penyakit paru-paru. Hal ini karena dalam daun sirsak terdapat kandungan acetogenin yang bermanfaat untuk menghambat perkembangan virus yang menyerang paru-paru.

Ambil 10-15 daun sirsak,  lalu cuci dan keringkan dengan sinar matahari. Rebus dengan tiga gelas air mineral. Setelah dingin, minum air rebusan tersebut secara rutin sebanyak tiga kali sehari.

- Mengobati kista ovarium

Bagi para kaum wanita, manfaat yang satu ini sangat luar biasa. Penyakit kista ovarium yang sering kita jumpai pada wanita ternyata dapat sembuh dengan daun sirsak.

Kista ovarium merupakan kantong yang berisi cairan yang tumbuh pada indung telur atau ovarium wanita. Kista juga tergolong tumor jinak dan dapat berkembang menjadi kanker.

Minumlah air rebusan daun sirsak secara rutin. Minum dalam keadaan dingin atau pun hangat.

  • Meningkatkan kesuburan

Bagi para kaum wanita yang sedang merencanakan kehamilan, daun sirsak juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Daun sirsak berfungsi merangsang kehamilan lebih cepat.

Daun sirsak ini juga dapat melancarkan menstruasi bagi wanita, sehingga dengan siklus menstruasi yang lancer, kehamilan semakin mudah terjadi.

  • Melancarkan sistem pencernaan

Daun sirsak juga memiliki sifat antiinflamasi hingga antimikroba. Antimikroba yang terkandung dalam daun sirsak juga mampu menyeimbangkan mikroflora pada usus.

  • Obat nyeri punggung

Nyeri punggung merupakan salah satu penyakit yang sering terjadi pada kebanyakan orang yang lelah bekerja, atau para lansia yang memiliki masalah persendian. Biasanya, orang akan lebih memilih obat kimia yang sebenarnya memiliki banyak efek samping.

Air rebusan daun sirsak bisa menjadi alternatif alami untuk pengobatan nyeri punggung. Rebus 20 lembar daun sirsak dalam lima gelas air hingga tersisa tiga gelas. Minum secangkir ramuan ini sekali sehari.

  • Pengobatan eksim dan rematik

Manfaat daun sirsak lainnya adalah membantu pengobatan penyakit eksim dan rematik. Daun sirsak dapat mengatasi dan berfungsi sebagai obat alami untuk nyeri.

Tumbuklah daun sirsak sampai halus dan balurkan pada area tubuh yang nyeri akibat rematik, atau area tempat eksim berada. Oleskan dua kali sehari. [ds]


Apakah artikel ini membantu anda?

Kami menggunakan cookie untuk memastikan bahwa kami memberikan pengalaman terbaik untuk Anda.
Jika Anda terus menggunakan situs ini, kami akan menganggap Anda menyukai website ini.